Senin, 12 Januari 2015

Cara Merawat Kucing Persia Usia 3 Bulan

Dalam memelihara kucing yang masih berusia 3 bulanan itu merupakan hal yang sulit jika kamu tidak mengetahui cara perawatan yang harus kamu lakukan dan berikan untuk anak kucing tersebut. Karena jika kamu tidak merawatnya dengan benar bisa membuat si kucing mudah terkena sakit dan virus. Karena si kucing masih berusia 3 bulan, maka sangat rentan dengan yang namanya kematian jika si kucing terkena virus-virus atau penyakit yang membahayakan karena daya tahan tubuh dan pengobatan kucing usia 3 bulan itu tidak mudah seperti kucing dewasa, oleh karena itu peran kamu sangat berpengaruh untuk membuat si anak kucing tersebut tetap terjaga kesehatannya.


Bagaimana cara merawat kucing persia 3 bulan?


1. Berikan susu
Untuk kamu yang mengadopsi anak kucing berusia 3 bulan dan tentu si anak kucing tersebut sudah tidak menyusu dengan induknya, dan kamu harus bisa memberikan susu terhadap anak kucing tersebut.

Susu apa yang baik untuk anak kucing?
Susu khusus untuk kucing dan ini bisa kamu beli di petshop dan namanya baby milk cat.

Bagaimana cara memberikan susu untuk anak kucing ini?
Caranya dengan menggunakan pippet khusus atau spet khusus untuk memberikan susu kepada anak kucing. Ini juga bisa kamu beli di petshop juga.

Berikanlah si anak kucing tadi susu khusus kucing, karena anak kucing itu tidak bisa diberikan susu manusia. Jika kamu memberikan susu manusia ke anak kucing tersebut, bisa menyebabkan si kucing diare, dan pada ahirnya jika terus menerus diare si kucing akan terkena dehidrasi dan berujung pada kematian jika kamu tidak mengobatinya.

2. Berikan tempat hangat
Tempatkan anak kucing tersebut di tempat yang hangat suhunya stabil tidak berubah panas secara tiba-tiba dan kemudian dingin dan yang terpenting ruangan tersebut tidak lembab, kalau bisa hindari ruangan ac. Karena jika ruangan terlalu dingin bisa menyebabkan si kucing terkena flu. Kemudian siapkan tempat tidur yang hangat untuk si kucing, seperti box atau kotak berisikan bantal-bantalan kecil supaya si kucing tidak tidur langsung di lantai. Jadi untuk menempatkan anak kucing usia 3 bulanan itu adalah :
- Ditempatkan di ruangan hangat dengan suhu yang stabil dan tidak lembab
- Sediakan alas untuk tempat tidurnya

3. Vaksin
Untuk meningkatkan ketahanan tubuh si anak kucing, jangan lupa untuk memvaksin kucing kamu. Ini berguna banget untuk mencegah si anak kucing terkena virus.

4. Vitamin
Vitamin merupakan salah satu cara untuk membuat si kucing menjadi lebih sehat, aktif, dan memaksimalkan pertumbuhannya. Seperti pertumbuhan bulu, meningkatkan nafsu makan yang berguna membuat si kucing menjadi gemuk, dan membuat si kucing menjadi aktif atau tidak pemalas. Vitamin yang bisa di berikan seperti minyak ikan, nutrigel plus, atau vitamin lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar